23 November 2024

RSUD Embung Fatimah Kota Batam

Rumah Sakit Umum Daerah Kota Batam

Tanggapan atas Munculnya Pemberitaan Tentang Pelayanan RSUD EF, terhadap pasien Covid-19

2 min read

Beredarnya pemberitaan curhatan pasien yang muncul dimedia massa dan media sosial sangat disayangkan. Hal ini dapat menimbulkan keresahan dimasyarakat dan dikhawatirkan akan membuat masyarakat panik.

Menyikapi hal tersebut, Direktur RSUD Embung Fatimah Kota Batam, drg. Ani Dewiyana menyampaikan, pelaksanaan tindakan medis telah sesuai dengan prosedur.

Perihal komunikasi yang terjadi antara pasien dengan kerabatnya terjadi saat pasien baru dirawat diruang isolasi. Pasien belum memahami prinsip penanganan pasien covid19 adalah dengan meminimalisir kontak.Pasien merasa tidak nyaman karena ditempatkan diruang isolasi.

Percakapan WhatsApp tersebut juga diketahui oleh pihak RSUD dan langsung ditindak lanjuti dengan memberikan edukasi kepada pasien perihal penyakitnya dan tatalaksana pengobatan yg akan beliau lalui. Untuk selanjutnya pasien memahami aturan yang ada dan menjalani perawatan tanpa ada keluhan lagi di bidang pelayanan Rumah Sakit.

Untuk fasilitas pelayanan kesehatan bagi pasien Covid-19. Kondisi saat ini pihak rumah sakit telah berupaya maksimal melengkapi sesuai standar dari Kementrian Kesehatan RI. Selain itu, juga perlu diketahui bersama gedung Kirana sebelumnya tidak diperuntukkan untuk pasien Covid-19, namun saat situasi pandemi saat ini, gedung Kirana dibuat untuk ruang isolasi pasien tersebut. Dengan pertimbangan bahwa gedung tersebut adalah yg sangat referesentatif untuk pasien covid19 di RSUD.

RSUD EF sangat menyayangkan melihat informasi yang beredar dibumbui keterangan yang lari dari isi pemberitaan itu sendiri. Jika pembaca tidak membaca secara keseluruhan isi berita yang disampaikan dan hanya melihat narasi awal terkesan menjatuhkan nama baik rumah sakit.Seperti kita ketahui bersama, RSUD EF menjadi rujukan pasien Covid-19 dengan segala resikonya.

Utamanya resiko terhadap petugas yang menangani pasien tersebut.Untuk terus menjaga kestabilan kesehatan RSUDEF mengajak seluruh masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan, mengurangi kegiatan diluar rumah agar penyebaran Covid-19 tidak terus berkembang dan dapat terputus penularannya.Mari kita semua berdoa kepada Allah SWT agar semua masyarakat Batam dan masyarakat di seluruh Indonesia bisa melewati masa pandemi ini dan senantiasa dijauhi oleh penyakit ini. Aamiin yaa robbal a’lamiin#Bersama_Kita_Bisa

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
DD